Perdana, Ketua Pengadilan Agama Tanjung Selor Yang Baru, Memimpin Rapat
Senin, 14 Februari 2022 – Setelah dilantik pada Rabu 9 Februari 2022 oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Samarinda, Ketua Pengadilan Agama Tanjung Selor (Ahmad Rifai, S.H.I.) memimpin rapat perdananya di ruang sidang Pengadilan Agama Tanjung Selor dengan dihadiri seluruh Aparatur Pengadilan Agama Tanjung Selor.
Dalam arahannya, Ketua Pengadilan Agama Tanjung Selor mengharapkan kerja sama dari seluruh aparatur mulai dari pimpinan, hakim hingga PPNPN demi mencapai predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dalam Zona Integritas di tahun ini. Dengan menjalin kekompakan dan kerja sama yang baik, diharapkan dapat meminimalisir segala kekurangan yang ada.
Setelah penyampaian arahan tersebut, dilanjutkan dengan pembahasan terkait rencana kegiatan dalam rangka peringatan hari jadi Pengadilan Agama Tanjung Selor yang tepatnya jatuh pada tanggal 18 Februari.
Semoga dengan arahan dan bimbingan dari Pimpinan, dapat membawa Pengadilan Agama Tanjung Selor menjadi lebih baik lagi.